Lagu "Pulang" adalah single keempat dalam album Fauzie Laily yang bertajuk "Tunggu - EP" yang dirilis pada tanggal 01 Desember 2017. Berkisah tentang filosofi hidup dari asal kembali ke asal. Nak balik kampong? ewah ewah.. bolehlah lagu ini menemani perjalananmu saat kamu pulang ke tempat kelahiranmu.
Bermain dengan kata kata yang penuh makna tersirat, lagu ini mengingatkan kita semua akan tempat dimana kita berasal sepenuhnya. Apapun yang kau dapat di perantauan, baik kisah manis ataupun kisah pahit pada akhirnya kamu akan kembali ke tempat asalmu dimana kamu diajarkan nilai nilai budi pekerti dan prilaku menghargai satu sama lain.
Mengawali karir sebagai aktor dalam beberapa film layar lebar dan sinetron, aktor sekaligus penyanyi berkebangsaan Singapura, Fauzie Laily kini merambah dunia tarik suara. Merilis album pertamanya yang bertajuk "Tunggu", Fauzie Laily sudah malang melintang dalam dunia musik di Malaysia dan Singapura sejak ia meraih penghargaan sebagai juara kedua dalam kompetisi yang diadakan MediaCorp Suria.
Merilis beberapa single sebagai awal peluncuran album, akhirnya lahir debut album perdana Fauzie Laily yang memuat 5 buah lagu, diantaranya Tunggu, Pulang, Takkan Menyerah, Berhenti Bertanya dan Terima Kasih.
Saat ini, lagu lagu dalam album "Fauzie Laily - Tunggu-EP" sudah bisa didengarkan di media streaming online kesayanganmu, seperti JOOX, Spotify dan media streaming lainnya.
Lirik Lagu Fauzie Laily - Pulang | ||
---|---|---|
Title | : | Pulang |
Artist | : | Fauzie Laily |
Song Writer | : | Fauzie Laily |
Composer, Arranged & Produced | : | Amir Masoh |
Album | : | Tunggu - EP |
Album Released | : | Desember 01, 2017 |
Label | : | Fauzie Laily |
Genre | : | Pop |
Language | : | Malay |